6 Tips meningkatkan prestasi di sekolah


Tips meningkatkan prestasi – Anak berprestasi disekolah adalah anak yang dibanggakan orang tua. Orang tua akan sangat  bangga terhadap anaknya yang selalu menjadi juara kelas, terlebih lagi bila anaknya sering diikutkan untuk kegiatan olimpiade mewakili sekolah. Namun menjadi berprestasi di sekolah bukanlah perkara mudah sebab banyak rintangan dan banyak saingan. Tetapi juga bahwa menjadi berprestasi mudah bagi orang yang benar – benar bersungguh- sungguh. Nah kali ini kita akan membahas mengenai cara meningkatkan prestasi di sekolah
Tips meningkatkan prestasi

1.Berbakti kepada orang tua.
Rajin menjalankan perintah orang tua adalah salah satu upaya yang sangat penting dalam meningkatkan prestasi kita disekolah. Kita akan sering didoakan oleh orang tua kita, selain itu disaat kita butuh sesuatu maka orang tua akan langsung menolong kita juga. Jadi jangan lupakan orang tua.

2. Rajin berdoa
mintalah petunjuk kepada pemilik alam semesta yaitu Allah SWT, berdoa bisa menjadi kekuatan spiritual bagi kita untuk bisa berperstasi. Jalankan shalat 5 waktu, bila perlu rajinlah dalam bersedekah dan menolong orang lain. hal ini terlihat tidak berhubungan dengan prestasi di sekolah namun banyak orang yang telah mencobanya dan beerhasil meningkatkan prestasi di sekolah.

3. Belajar giat
berdoa saja tidak cukup tanpa dibarengi usaha. Jadi anda juga harus rajin belajar dengan bersungguh – sungguh agar berhasil. Jangan malas belajar, terus ulang- ulangi materi pelajaran di sekolah sampai benar – benar anda mengerti. mengulangi pelajaran yang telah dipelajari di sekolah pad hari itu lebih baik daripada mempelajarinya menjelang ujian akhir nanti.

4. Rajin bertanya
Bertanya menandakan kepedulian dan kesungguhan anda dalam mempelajari sesuatu . jadi sebaiknya anda rajin bertanya kepada guru anda.

5. Kuasai 1 bidang
Anda sangat tidak mungkin menguasai seluruh bidang studi yang diajarkan di sekolah. Sebaiknya anda menguasai hanya 1 saja bidang studi yang benar – benar anda sukai. dengan demikian anda dapat berpotensi untuk menjadi jawasa pada bidang tersebut bahkan anda dapat mewakili sekolah anda untuk ikut olimpiade.

6. Cari suasana baru
Bosan dan jenuh dengan cara belajar sering dialami oleh orang – orang. Oleh karena itu cobalah belajar dengan suasana baru seperti mengubah letak kamar belajar anda atau sering rekreasi di tempat – tempat menarik.
Selamat mencoba semoga dapat meningkatkan prestasi anda di sekolah. Baca juga Cara menambah berat badan dan Cara Cepat hamil.