NAMA : ULFA YUANITA ISYFARI
KELAS : 2SA03
NPM : 17611215
Wirausahawan : SUSANNA S. HARTAWAN (President Director of PT NBO Indonesia)
1. Kapan kasus memulai usahanya ? Dimana ? Apakah dengan usaha yang sama dengan yang sekarang ?
Di tahun 2003, Susanna mendirikan PT NBO di Jakarta, sebuah perusahaan Training dan Consulting yang saat ini menjadi salah satu perusahaan Learning Development terbesar di Indonesia dengan mengambil surat izin dari Nelson Buchanan Oostergard dari USA and surat izin dari Thomas International dari UK. NBO Indonesia bertumbuh dengan pesat. Sampai saat ini usaha yang dirintisnya masih tetap sama dengan yang dulu.
2. Apakah dia mengembangkan usahanya sebagai usaha mandiri ?
Tidak, dia mengembangkan usahanya sebagai usaha bersama karena meskipun dia sebagai pemimpin dari perusahaannya tetapi dia tidak menjalankan perusahaan itu sendiri. Beliau juga dibantu oleh pengusaha-pengusaha sukses dari luar negeri. Dan saat ini, ada 5 perusahaan yang dibawah kepimimpinan beliau yaitu PT NBO Indonesia, PT PMC Teamindo Global, PT Adam Khoo Learning Technologies Group, PT Mega Mulia Servindo dan PT Adam Khoo Learning Center.
3. Sumber modal awalnya adalah dana sendiri atau dari luar ? Berapakah jumlahnya ?
Kemungkinan modal awal ketika Susanna mendirikan PT NBO adalah dana dari luar karena sebelum dia dapat mendirikan perusahaan itu, dia sempat dipromosikan dari pekerjaannya menjadi Regional Director, Compaq Computer Corporation untuk 6 negara di South East Asia. Saya tidak tahu berapa jumlah uang yang dikeluarkan, karena tidak pernah disebutkan.
4. Dimana pada saat awal memasarkan produknya ?
Susanna pertama kali memasarkan perusahaan Training dan Consultingnya di Jakarta. Karena kebutuhan akan pelatihan manajemen dan leadership di Indonesia sangat besar. Jadi, potensi pasarnya sangat menjanjikan.
5. Apakah dengan menjual produk yang sama ?
Perusahaan yang membidangi konsultasi, kepemimpinan dan keahlian komunikasi ini merupakan waralaba dari Nelson Buchanan & Oostergard Pte. Ltd. (The NBO Group). Ada kemungkinan jasa yang ditawarkan oleh PT NBO sama dengan jasa yang ditawarkan oleh perusahaan lain dari luar negeri yang sudah lebih dahulu berdiri.
Sejak PT NBO didirikan pada tahun 2003, pemilik usahanya adalah Susanna S Hartawan dan sampai sekarang Susanna masih memimpin perusahaan itu.
7. Apa bentuk kepemilikannya ?
Ini adalah milik bersama karena perusahaan yang beliau dirikan di kelola bersama-sama dengan rekan-rekan kerjanya dari dalam negeri ataupun dari luar negeri.
8. Berapa tenaga kerja yang dipekerjakan dari awal hingga saat ini ?
Karena ini adalah perusahaan yang sukses dibidangnya dan perusahaan ini sudah terkenal sampai keluar negeri. Mungkin ada lebih dari 50.000 karyawan yang bekerja disana, dan hingga saat ini karyawannya akan lebih banyak lagi jumlahnya.
9. Apakah ada orang yang ditunjuk sebagai ketua atau koordinator dalam kegiatan usaha ? Bagaimana cara penunjukan ketua atau koordinator tersebut ?
Tidak ada yang ditunjuk untuk menjadi ketua atau pun koordinator, karena Susanna sendiri yang menjabat sebagai Direktur PT NBO di perusahaan yang dirintisnya itu.
10. Pernahkah ada prestasi yang dicapai oleh usaha tersebut ?
Keberhasilan membangun bisnis membuat Susanna dihargai Ernst & Young sebagai finalist ”Ernst & Young Entrepreneurial Winning Women” pada tahun 2010. Selain itu, Susanna juga mencetak prestasi gemilang dengan membawa Compaq Indonesia sebagai The Best Customer Satisfaction Country menghantarkannya dipromosikan menjadi Regional Director, Compaq Computer Corporation yang bertanggung jawab memimpin Quality and Customer Advocacy untuk 6 negara di South East Asia (Singapore, Malaysia, Philippines, Thailand, Indonesia and Vietnam).
11. Apakah system manajemen yang dituju sampai sekarang ?
Sistem manajemen perusahaannya adalah kata kunci mencapai keunggulan bersaing suatu perusahaan saat ini. Sistem manajemen itu akan berhubungan proses bisnis perusahaan yang bersifat integratif. Hal mendasar yang dilakukannya adalah bagaimana sistem manajemen bisa mengakomodir setiap aktivitas bisnisnya. Selanjutnya adalah bagaimana mengimplementasikan sistem manajemen tersebut secara efektif dan efisien.
12. Menurut anda, apakah usaha tersebut sukses ? Gunakan 7 aspek kelayakan usaha !
Menurut saya perusahaan ini sangat sukses berdasarkan aspek kelayakan usaha :
1. Aspek Hukum, perusahaan ini memiliki kelengkapan dan keabsahan dokumen perusahaan, mulai dari bentuk badan usaha sampai surat izin-izin yang dimiliki. Kelengkapan dan keabsahan dokumen sangat penting karena hal ini merupakan dasar hukum yang harus dipegang apabila di kemudian hari timbul masalah.
2. Aspek Pasar dan Pemasaran, usaha yang akan dijalankannya memiliki pasar yang jelas. Faktor ada tidaknya konsumen yang akan datang dan besarnya pasar yang ada perlu diketahui terlebih dahulu. Setelah itu, perusahaan mengatur strategi pemasaran yang tepat untuk meraup konsumen lebih banyak.
3. Aspek Keuangan, perusahaan ini selalu memperhatikan jumlah investasi, biaya-biaya, dan pendapatan yang akan diperoleh. Besarnya investasi berarti jumlah dana yang akan dibutuhkan, baik untuk modal investasi pembelian aktiva tetap maupun modal kerja.
4. Aspek Teknik atau Operasi, penentuan tata letak lokasi perusahaan yang strategis.
5. Aspek Manajemen atau Organisasi, yang perlu diperhatikan adalah pemilik usaha, pengolahan usaha dengan jumlah serta kualifikasi, struktur organisasi yang ada saat ini, dan rencana kerja.
6. Aspek Ekonomi Sosial, untuk melihat seberapa besar pengaruh yang ditimbulkan jika proyek tersebut dijalankan.
7. Aspek Dampak Lingkungan, setiap proyek yang akan dijalankan akan memiliki dampak sangat besar terhadap lingkungan di sekitarnya. Jadi pada akhirnya setiap pendirian usaha akan berdampak terhadap kehidupan fisik, flora, dan fauna yang ada disekitar usaha secara keseluruhan.
13. Apakah menurut anda, akan bertahan lama dan berkembang ? Jelaskan alasannya ?
Menurut saya, perusahaan ini akan bertahan lama dan semakin berkembang karena dikelola oleh orang-orang yang berprestasi dibidangnya dan Susanna adalah orang yang sudah sangat berpengalaman karena prestasinya yang luar biasa menjadi Employee Of The Year, hal itu yang membuatnya dipromosikan sebagai satu-satunya Direktur wanita di PT Compaq Computer Indonesia (perusahaan Amerika) di usia 28 tahun. Berkat kepiawaian beliau dalam bisnis, Susan mendapat recognition sebagai Entrepreneur of the Year di tahun 2005, The Highest Revenue Growth Award by NBO worldwide in 2008 and 2010. Tidak heran jika perusahaan ini akan semakin sukses dalam beberapa tahun mendatang dan PT NBO ini sudah memiliki cabang di luar negeri seperti di Singapura dan Hongkong.